PEKALONGAN, KABARKU.NET - Pekan Kreatif Nusantara (PKN) Di Kota Pekalongan resmi dibuka kembali oleh Wali Kota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid, pada Rabu (30/11/2022) malam.
Dibukanya kembali PKN, sekaligus mewarnai peringatan sewindu Kota Pekalongan sebagai jejaring kota kreatif dunia.
Sesuai rencana, PKN mulai buka pada 30 November-4 Desember 2022, di lapangan Mataram Kota Pekalongan, Jawa Tengah.
Kemeriahan PKN, juga tampak dari pertunjukkan yang ditampilkan oleh peserta dari "Pekalongan Dekranasda Fashion Parade".
Baca Juga: Pedagang Pasar Relokasi MAJT Gelar Istighotsah dan Doa Bersama Tolak Dipindah, PGN Siap Pasang Badan
Termasuk, sambutan melalui video taping para pejabat hingga tokoh negara. Diantaranya, Zulkifli Hasan Menteri Perdagangan RI, Teten Masduki Menteri Koperasi dan UKM RI, dan Sandiaga Uno Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.
Tak hanya itu, adapula pertunjukan Tari Ngerit Pari secara meriah persembahan dari Dinparbudpora Kota Pekalongan, sebagai tarian pembukaan PKN 2022.
Sedangkan untuk tamu undangan yang hadir, dalam prosesi peresmian antara lain, ratusan peserta pameran nasional Pekan Kreatif Nusantara 2022, para pengusaha, serta OPD-OPD dari dalam maupun di luar Kota Pekalongan.
Baca Juga: Anggota Fraksi PKS DPRD Jateng Potong Gaji untuk Bantu Korban Gempa Bumi di Cianjur
Wali Kota Pekalongan Achmad Afzan Arslan Djunaid dalam sambutannya, mengajak seluruh masyarakat berbondong-bondong memeriahkan pameran nasional tersebut.
Artikel Terkait
Gus Yasin Dorong Desa Banyusidi untuk Mandiri Energi dengan Manfaatkan Limbah Peternakan
Rekam Jejak Kitchen & Brew Bakal Hadir di Ungaran Usung Konsep Casual Dining
Desa Banyubiru Kabupaten Semarang Ditetapkan KPK Sebagai Desa Antikorupsi