• Senin, 25 September 2023

Wagub Jateng Buka Grand Opening Identix Coffee Semarang

- Senin, 17 April 2023 | 05:04 WIB
Wagub Jateng Buka Grand Opening Identix Coffee Semarang (wahyu hamijaya / foto: Nor Rochman)
Wagub Jateng Buka Grand Opening Identix Coffee Semarang (wahyu hamijaya / foto: Nor Rochman)

SEMARANG, KABARKU.NET - Grand opening Identix Coffee, Jalan Muntal, Gang Durian V, No. 5A, Mangunsari Gunungpati Kota Semarang, dihadiri Wakil Gubernur, Taj Yasin Maimoen.

Wakil Gubernur (Wagub) Jateng sekaligus meresmikan Identix Coffe, melalui acara buka bersama Himpunan Pengusaha Muda Perguruan Tinggi (HIPMI PT) Jateng.

Dalam sambutannya, Wagub Jateng yang akrab disapa Gus Yasin ini, mengatakan sangat mengapresiasi langkah Irma Susanti sebagai seorang enterpreneur muda.

"Ini perlu ditiru oleh adek-adek mahasiswa, berani untuk membuka peluang usaha sedini mungkin," kata Gus Yasin, Sabtu (15/4/2023).

Baca Juga: Gunakan Kapal Laut, 1.145 Pemudik Gratis Tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang Disambut Ganjar

Gus Yasin menyakini, keseriusan berwirausaha akan menuai keberhasilan. Termasuk, lingkungan mahasiswa perguruan tinggi pun bisa menjadi entrepreneur muda..

Menurutnya, dunia bisnis pasti ada tantangan, untuk itu sebagai pebisnis muda harus memiliki jiwa perjuangan. Karena, tidak akan ada keberhasilan tanpa perjuangan.

Bukan hanya itu, Gus Yasin menjelaskan, tumbuhnya UMKM ini, nantinya membantu pemerintah dalam mengurangi angka pengangguran.

Baca Juga: Bila Mudik Lebaran ke Kota Semarang Jangan Lupa Cicipi Lunpia Cik Me Me

"Bayangkan jika Jateng ada 2 juta UMKM, dengan masing-masing 2 pekerja, maka 4 juta orang memiliki pekerjaan," jelasnya.

"Dengan munculnya para pelaku usaha, paling tidak membuka peluang, pekerjaan, untuk masyarakat sekitar," imbuh Gus Yasin.

Sementara itu, Founder atau pemilik Identix Coffee Semarang, Irma Susanti menyampaikan rasa syukur grand opening berjalan sukses dan lancar.

Baca Juga: Siswa SMP Muhammadiyah PK Solo Buat Pinhole dari Kardus Berkas untuk Lihat Gerhana Matahari

"Alhamdulillah, bersyukur sangat, tadi beliau Gus Yasin, meresmikan Identix Coffe Semarang. Beliau selalu dukung para pengusaha muda, terutama UMKM," terangnya

Irma Susanti, menjelaskan awal mula dia mendirikan Identix Coffe Semarang. dia merasa miris, prihatin jika kopi Indonesia lebih terkenal di luar negeri.

Halaman:

Editor: Moh Wahyu Hamijaya

Sumber: Liputan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X